Sudah Mendapatkan Jadwal Ujian Permis, tapi Masih Belum Bisa Mengendalikan Stress?
Ujian permis merupakan hal yang sangat penting tapi menakutkan bagi banyak orang, bahkan bagi orang Perancis sekalipun.
Kapan saat kamu layak maju ujian permis, ditentukan oleh moniteur kamu. Saat dia menawarkan tanggal ujian, berarti dia menilai kamu sudah mampu mandiri, punya level menyetir yang bagus dan mampu melewati ujian dengan baik.
Pasti sangat stress kalau dihadapkan pada yang namanya ujian.
Tapi jangan khawatir, disini saya bagikan tips agar tidak stress saat ujian menyetir
1. Examen Blanc
Examen blanc adalah simulasi ujian menyetir dengan moniteur auto ecole. Moniteur kamu akan berperan sebagai inspecteur, dan dia akan melakukan simulasi dan melakukan semua proses layaknya ujian permis. Hal ini penting bagi kamu yang ingin tau situasi dan prosedur jalananya ujian permis. Jika kamu sudah tawarkan tanggal ujian, beberapa minggu sebelumnya, mintalah 1 sesi khusus kepada monietur, untuk menjalani simulasi ujian. Dari situ kamu akan tau score kamu. Jadi kurang lebihnya akan paham. Mintalah komentar dari moniteur, apa yang butuh perhatian lagi, supaya dikerjakan.
2. Kenali Centre d’Examen
Di tiap kota ada beberapa centre d’examen permis de conduire. Jika ia sudah tahu tanggalnya, biasanya sudah tahu pusat ujiannya dimana juga. Mintalah kepada moniteur menunjukkan dimana letak pusat ujian itu. Dan jalur-jalur yang biasa di lewati. Usahakan ingat jalur yang kamu lewati tersebut.
3. Jalani Lagi Jalur Centre d’Examen dengan Teman/Pasangan.
Pelajari jalan2nya. Rambu2nya, persimpangan, priorité à droite, dll.
4. Pelajari Jalur Ujian dengan Google Maps/Earth
Catatlah alamat centre d’examen dan carilah di google map. Gunakan street view untuk melihat jalan-jalan yang ada, bahkan melihat rambu-rambu yang tersedia. Hal ini penting untuk mempersiapkan diri, agar tidak terkejut pada hari H. Hal yang penting di cari adalah, rambu batas kecepatan, rambu prioritas, rambu stop, dll.
5. Baca Buku Teori
Baca-bacalah kembali buku teori dan daftar pertanyaan interogation orale 3 points bonus.
6. Minum Obat Penenang (Jika perlu)
Jika kamu termasuk orang yang mudah stress, obat penenang mungkin bisa membantu. Obat penenang alami bisa ditemukan dengan mudah di Para-parmachie dan apotek terdekat. Minumlah obat ini setiap hari beberapa minggu sebelum ujian. Beberapa obat penenang (anti-stress) alami yang bisa dicoba:
1. Euphytose stress
2. Zenalia dari Boiron
7. Jangan Menyetir Mobil lain (2×24 sebelum hari H)
Karena kamu akan kehilangan patokan (repere).
8. Cek Meteo (Ramalan cuaca)
Ceklah ramalan cuaca untuk hari H. Ramalan cuaca di Perancis biasanya akurat. Beberapa contoh website meteo http://www.meteociel.fr/
dan https://meteofrance.com/
Jika dinyatakan hujan, maka bacalah buku panduan menyetir kala hujan. Perhatikan point-point penting yang harus diketahui untuk menghadapi cuaca tersebut (essuie-glace, heater, dll).
Jika bersalju atau berkabut, lampu yang digunakan juga berbeda. Maka beradaptasi dengan cuaca adalah penting. Dengan demikian kamu akan benar-benar siap, dan tidak stress.
9. Pakai Pakaian dan Sepatu yang Nyaman
Usahakan setiap kursus hingga ujian memakai sepatu yang sama. Ini berpengaruh untuk tetap punya rasa/feeling yang sama. Sehingga kamu bisa fokus pada informasi yang ada dijalan selama menyetir.
10. Minta Jam Menyetir Sebelum Ujian
Jam menyetir sebelum moment ujian ini sebenarnya relatif, ya. Ada orang yg sebelum ujian butuh meyakinkan diri, dengan mengambil 1 jam kursus sebelum ujian. Katanya agar terbiasa. Bagi saya, saya butuh ketenangan dan memikirkan hal yang lain sebelum ujian. Saya tidak lakukan ini, utk menghindari stress berlebih, jika terjadi hal-hal yg tidak diinginkan. Jadi ini relatif, lebih ke perasaan kamu saja, merasa butuh atau tidak.
Nah itulah beberapa tips sebelum ujian permis dari saya. Semoga bermanfaat, ya. Apakah kamu punya tips.-tips lain untuk mengatasi stress? Silahkan tulis di kolom komentar, ya. Terima kasih.