Ujian SIM PERANCIS: Examen Pratique Permis B

Examen Pratique Permis B: Jalannya Ujian Praktek Mengemudi di Perancis

Proses Berjalannya Ujian Praktek Mengemudi di Perancis. Untuk Mengambil SIM Perancis, Permis B.

 

Ujian SIM PERANCIS: Examen Pratique Permis B
Ujian SIM PERANCIS: Examen Pratique Permis B


Ujian pengambilan SIM di Perancis, berlangsung selama kurang lebih 25-30 menit. Ujiannya berupa menyetir di jalan menggunakan mobil auto-ecole yang biasanya kamu pakai. Pada hari H, kamu akan diminta datang ke auto école untuk berangkat bersama peserta ujian lain ke centre d’examen.

Di mobil, akan ada inspecteur d’examen di sebelah kanan dan moniteur auto école di belakang. Saat tiba giliran kamu, kamu akan dimintai kartu identitas. Juga dipersilahkan mengambil posisi (instalation sur poste conduit), dimana saat ini ujian dimulai, inspecteur akan menilai bagaimana kamu mengatur tempat duduk, kaca spion kiri-kanan dan tengah, essui-glace jika hujan, dan lain-lain.

Saat selesai, inspecteur  akan memperkenalkan diri dan memberikan petunjuk jalannya ujian praktek tersebut. Biasanya yang akan disampaikan adalah sbb.

  1. Pekenalan Diri Inspecteur

Inspecteur awalnya adalah moniteur auto école. Dia bertugas menguji dan melihat apakah kamu layak diberikan SIM. Ia akan melihat apakah kamu mengenal mobil dengan baik, bisa menyetir dari point A ke point B dengan aman dan mematuhi peraturan lalu lintas (code de la route).

Jangan merasa terintimidasi dengan  wajahnya atau pembawaannya, santai saja. Ada inspecteur yang kelihatan santai, selama ujian ia akan ngobrol dengan moniteur kamu di belakang, sambil memperhatikan gerak gerik kamu. Ada juga yang inspecteur yang kelihatan kejam dan serius, selama proses ujian ia akan sangat dingin, hanya menunjukkan arah, memberi komentar, dan lain-lain.

  • Penjelasan Proses Ujian

Inspecteur akan memberitahukan bagaimana proses berjalannya ujian. Anda akan menyetir selama 30 menit, saya akan tunjukkan arah. Akan ada saat conduit en autonomie, yaitu menyetir tanpa ditunjukkan arah, hanya nama tempat.

Proses Pengujian

1. Installation au Poste de Conduit

Kamu harus melakukan pengaturan di sana-sini: jok mobil dan pengaturan duduk yang nyaman dan tepat untuk menyetir yang baik, pengaturan lampu jika mendung atau malam hari, pengaturan essui-glace jika hujan, dan lain-lain.

2. Test de Vue

Dari tempat duduk kamu, kamu akan di tanya plat mobil di seberang, membaca tulisan/rambu yang agak jauh. Ini untuk mengetes apakah  penglihatan kamu bagus. Jadi jika memakai kacamata, jangan lupa dibawa dan dipakai.

3. Test de Conduit

Menyetir selama 25 menit dengan mengikuti petunjuk inspecteur dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas.

 

4. Freignage en Precision

Kamu akan diminta berhenti di satu point. Misalnya saat ada rambu STOP, kamu otomatis harus berhenti, dan ambil waktu untuk benar-benar berhenti dan tepat sebelum garis stop, jika lewat, eliminatoire.

 

Tips rambu stop: Saat melihat rambu stop, berhenti tepat sebelum garis dan hitung 3 detik sebelum melaju Kembali. Jika ada kendaraan lain, tunggu sampai tiba giliran kamu.

Berhenti di 1 point: berhenti di dekat pohon, di dekat balisse, dll.

5. Deux Manœuvres

Di tengah perjalanan, inspecteur akan meminta untuk berhenti dan memarkir mobil di satu tempat. Manouvre ini bisa berupa mundur di jalan lurus, mundur di jalan menikung, memarkir (le stationnement en créneau, épis, ou bataille).

6. Trois Question de Vérification

Saat selesai memarkir, kamu akan diminta membaca 2 digit terakhir di dashboard. Angka tersebut akan menentukan pertanyaan yang harus kamu jawab. Ada 3 pertanyaan: verification intérieur, verification extérieur, dan premiers secours. Jika bisa menjaw ketiganya, kamu akan mendapat 3 point dengan mudah. Jadi usahakan bisa menjawab pertanyaan itu.

Tips:

Perhatikan sabuk pengaman tiap orang di mobil.

Selesai pertanyaan tentang exterior mobil, kalian akan masuk ke dalam mobil dan melanjutkan perjalanan. Saat ini jangan lupa untuk melalukan pengecekan apakah inspecteur dan moniteur sudan memasang sabuknya dengan baik.

7. Conduit en Autonomie

Conduit en autonomie adalah menyetir dengan mandiri tanpa menunjukkan arah. Inspecteur bisa saja meminta kamu mengantarkan kembali ke tempat centre d’examen, atau meminta kamu untuk membawa ke 1 kota/ tempat tertentu. Selama 5 menit kamu harus menyetir ke tempat itu, pastikan mematuhi rambu lalu lintas yang ada dan perhatikan sekitar kamu.

Jika sudah tiba, inspecteur akan mengatakan, sekarang sudah selesai conduit en autonomie.

8. Ujian Berakhir

Saat kembali lagi ke centre d’examen, Kamu akan diberitahu bahwa hasil ujian akan diberikan via pos. Saat selesai, jika kartu identitas masih dipegang inspecteur atau moniteur, ingat untuk memintanya kembali.

Inspecteur tidak akan memberikan hasilnya secara langsung. Kamu akan menunggu 2 hari untuk mengetahui hasil ujian via pos. Terkadang juga, auto école akan menelpon untuk memberitahukan hasil ujian.

9. Point Tambahan

Point tambahan ini berupa: Courtoisie adalah saat kamu mempersilahkan mobil lain dan conduit ecologique menyetir yang hemat, tidak boros dan ramah lingkungan.

Pelajari lagi buku teori kamu.

 

Tips ujian:

  1. Gunakan pakaian yang nyaman.
  2. Gunakan sepatu yang biasa kamu pakai saat kelas menyetir.
  3. Tetap tenang saat ada komentar dari inspecteur.
  4. Cek ramalan cuaca untuk hari H :  pelajari Kembali menyetir jika hujan, bersalju, gelap, dll.

Itulah beberapa point yang penting untuk diketahui tentang proses jalannya ujian permis conduire di Perancis. Jika kamu sudah diberi jadwal ujian, berarti moniteur dan auto école sudah yakin bahwa kamu sudah bisa melewatinya dan layak di beri SIM. Jadi, tetap percaya diri, dan tunjukkan kepada inspecteur bahwa kamu bisa menyetir dengan baik, aman dan selalu waspada.

Semoga sukses ujiannya.

 

Baca juga: 8 Tips Menyetir Saat Bersalju

10 Tips Mengatasi Stress Saat Ujian Permis (SIM Perancis)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts

Begin typing your search term above and press enter to search. Press ESC to cancel.

Back To Top
awin